Beranda Daerah Desa Telagamurni Gelar Bimbingan Peningkatan Kapasitas Perangkat Desa RT/RW

Desa Telagamurni Gelar Bimbingan Peningkatan Kapasitas Perangkat Desa RT/RW

0
Desa Telagamurni Gelar Bimbingan Peningkatan Kapasitas Perangkat Desa RT/RW

Bekasi, aspirasipublik.com – Puluhan aparatur desa dan perangkat RT/RW Desa Telagamurni, Kecamatan Cikarang Barat di bina untuk dapat meningkatkan kompetensi dalam pelayanan dan administrasi desa dalam Bimbingan Teknis (Bimtek) di Gedung Aula Desa pada Sabtu (21/11/2020).

Aparatur desa diberikan pemahaman bagaimana dapat memberikan pelayanan yang prima dan dapat tertib administrasi, Bimtek ini menghadirkan tenaga ahli (TA)  tutor Kabupaten Bekasi, dengan tema “Bimbingan Peningkatan Kapasitas Perangkat Desa RT/RW “

“Dengan Bimtek ini diharapkan seluruh aparatur desa dapat benar-benar memahami bagaimana memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat dan tertib administrasi. Bimtek ini harus dimanfaatkan betul aparatur desa untuk meningkatkan kompetensi,” kata Bambang Priyanto (Pj) Kepala Desa Telagamurni dalam keterangan persnya kepada awak media.
Bimtek ini kata dia, para RT/RW juga di bekali tiga buku besar sebagai catatannya dalam bekerja sehari hari, apalagi ini menjelang pilkades serentak termasuk Desa Telagamurni.”Ujar Kades.

Di tempat yang sama Dedi Bustani Kasi Pengelolaan keuangan desa pada DPMD Kab Bekasi mengatakan, bahwa penting bimtek digelar agar aparatur desa benar-benar paham pengelolaan desa.

“Bimtek atau pelatihan membekali aparatur desa. Kompetensi dan profesionalisme menjadi tolak ukur aparatur desa, apalagi saat ini pembangunan di Desa cukup pesat. Kapasitas perangkat desa harus ditingkatkan,” kata dia.
Syarat indikator desa maju, menurut  adalah memiliki aparatur desa yang berkualitas.
“Saya meminta untuk usai bimtek ini, aparatur desa lebih maksimal lagi dalam pelayanan,” Ucapnya.

“Desa yang menganggarkan dari APBDes tentang bimtek aparatur wajib di selenggarakan.” Dalam bimtek  ini pemdes Telagamurni menerapkan protokol kesehatan. (sg)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini