
Bogor, aspirasipublik.com – Untuk menghubungkan satu desa dengan desa lainnya perlu adanya jalan lintas, dengan adanya infrastruktur jalan ini kegiatan masyarakat baik di des aitu sendiri maupun masyarakat antar desa dapat berlangsung dengan baik.

Untuk membangun infrastruktur jalan antara desa diperlukan biaya yang tidak sedikit, partisipasi masyarakat maupun stakeholder yang ada dapat menjadi tenaga bantuan untuk melakukan perawatan.
Di wilayah kabupaten bogor, stakeholder yang ada seperti PT. Antam, Tbk Pongkor seringkali memberikan bantuan terhadap masyarakat, seperti pada saat ini untuk kemajuan dan perubahan wilayah kecamatan nanggung, kabupaten bogor, kembali PT. Atam, Tbk Pongkor menurunkan bantuan berupa Paving Block untuk 11 desa yang ada di wilayah kecamatan nanggung dengan tujuan untuk mempermudah akses pejalan kaki dan pemperindah pinggiran jalan oleh karena itu PT. Antam, Tbk Pongkor menurunkan bantuan Paving block per desa dari ratusan ribu sampai puluhan ribu paving blok. Salah satu diantaranya desa pangkal jaya yang telah menerima bantuan Paving block oleh Kades Taupik Sumarna, SE. bekerjasama dengan ustad awang dan seluruh warganya bekerjasama menterapkan paving block tersebut di pinggiran jalan menuju lukut.Oleh karena itu dengan adanya bantuan paving block ini kami sangat mengucapkan terima kasih kepada PT. Antam, Tbk Pogkor yang telah pemperindah wilayah desa kami, ucap kades. (Surya)