H. Edi Ketua Karang Taruna Terpilih Desa Bantar Karet

Bogor, aspirasipublik.com – Karang Taruna adalah organisasi kepemudaan di Indonesia. Karang Taruna merupakan wadah pengembangan generasi muda nonpartisan, yang tumbuh atas dasar kesadaran dan rasa tanggung jawab sosial dari, oleh dan untuk masyarakat khususnya generasi muda di wilayah Desa/ Kelurahan atau komunitas sosial sederajat, yang terutama bergerak dibidang kesejahteraan sosial. Sebagai organisasi sosial kepemudaan Karang Taruna merupakan wadah pembinaan dan pengembangan serta pemberdayaan dalam upaya mengembangkan kegiatan ekonomi produktif dengan pendayagunaan semua potensi yang tersedia di lingkungan baik sumber daya manusia maupun sumber daya alam yang telah ada. Sebagai organisasi kepemudaan, Karang Taruna berpedoman pada Pedoman Dasar dan Pedoman Rumah Tangga di mana telah pula diatur tentang struktur pengurus dan masa jabatan di masing-masing wilayah mulai dari Desa/ Kelurahan sampai pada tingkat Nasional. Semua ini wujud dari pada regenerasi organisasi demi kelanjutan organisasi serta pembinaan anggota Karang Taruna baik dimasa sekarang maupun masa yang akan datang.

Foto: Ketua Karang Taruna Terpilih H. Edi

Sehubungan dengan berakhirnya kepengurusan organisasi karang taruna desa bantar karet yang lama untuk itu bertindak sebagai fasilitator kepala desa bantar karet untuk melakukan pemilihan guna menyelasaikan suatu permasalahan dengan cara berunding untuk mencapai mufakat atau pekrsetujuan tanpa adanya pihak yang dirugikan. Jadi, menyelesaikan suatu masalah dengan cara musyawarah sangat dianjurkan. Jika permasalahan tersebut tidak bisa diselesaikan atau mengalami kebuntuan dengan cara musyawarah, maka biasanya orang memakai cara Voting atau Pemungutan Suara.

Dan akhirnya pemilihan dengan cara pemungutan suara untuk mendapatkan ketua karang taruna yang baru desa bantar karet, kkec. Nanggung, kab. Bogor.  Pada hari minggu, 13/09/2020 dilaksanakan.Rapat pembentukan ketua karang taruna dengan cara pemilihan dan pemilihan ketua karang taruna desa bantar karet tersebut dimenangkan oleh H. EDI, adapun dalam pembentukannya dilaksanakan. Di kantor desa.  Bahkan acara ini, dihadiri dan disaksikan langsung oleh kades, Babinsa, Babinmas, Satpol PP, BPD, Tokoh Agama, Staf Desa serta seluruh para RT. Dan RW. Se Desa Bantar Karet. (Surya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *